Selasa, 24 Mei 2011

And Then....Allah Said

Sujud_1
Jika malam sudah berbaur dengan kegelapan dan tabir melam sudah menjulur, maka Allah Dzat Yang Maha Agung berfirman :

  • Siapakah yang lebih murah hati daripada Aku?, meski semua makhluk durhaka kepadaKu, maka Aku tetap mengawasi mereka.

  • Aku melindungi mereka di tempat tidur, seakan mereka tak pernah durhaka padaKu.

  • Aku menjaga mereka, seolah mereka tidak pernah berbuat dosa.

  • Aku limpahkan karunia pada orang durhaka, dan orang yang melakukan keburukan.

  • Siapa yang berseru padaKu kemudian Aku tidak menerimanya?

  • Siapa yang meminta kepadaKu dan Aku tidak memberinya?

  • Siapa yang mengetuk pintuKu, lalu Aku mengusirnya ?

  • Aku adalah karunia dan dariKu-lah datangnya karunia

  • Aku adalah kemurahan dan dariKu-lah datangnya kemurahan

  • Akulah yang Maha Mulia, dan dariku-lah datangnya kemuliaan

  • Dan diantara kemuliaanKu, adalah Aku mengampuni orang-orang yang durhaka sekalipun dia melakukan berbagai macam kedurhakaan

  • Kemudian diantara kemuliaanKu, Aku memberi apa yang diminta hambaKu dan Aku juga memberi hamba yang tidak meminta kepadaKu.

  • Lalu diantara kemuliaanKu adalah Aku memberi ampun kepada orang yang bertaubat seakan dia tak pernah durhaka kepadaKu.


  • Kemanakah makhluk yang lari meninggalkan Aku?, kemanakah orang-orang durhaka yang meninggalkan pintuKu? (Hilyatul Aulia, 8/92-93), 

    Dikutip dari buku : Mencari Mutiara di dasar hati.

    Tanpa kita sadari…Dia telah memberi kita banyak hal, tak peduli seberapa banyak dan berat dosa kita…Allah still love us…

    Kecuali bagi mereka yang memang tak peduli…maka Dia pun tak peduli…sekarang siapa peduli, kalo ternyata kamu ga peduli…

    Wallahu’alaum bishawab..

    0 komentar:

    Posting Komentar